Penentuan Harga Jual Produk untuk Meningkatkan Daya Saing UMKM Kelurahan Taman Sidoarjo

 Abstract views: 174

Authors

  • Mutiara Rachma Ardhiani Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  • Tri Ariprabowo Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  • Wira Yudha Alam Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  • Martha Suhardiyah Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  • Sigit Prihanto Utomo Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Keywords:

UMKM, Harga Jual, Daya Saing, Pertumbuhan Ekonomi

Abstract

Kegiatan bisnis Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) terkadang menghadapi beberapa masalah. Salah satu masalah tersebut adalah penentuan harga jual barang atau jasa yang ditawarkan. Hal ini dapat memberikan dampak buruk bagi UMKM, sedangkan UMKM berperan penting dalam pertumbuhan ekonomi dan mengurangi tingkat pengangguran di Indonesia. Penentuan harga jual UMKM seringkali berdasarkan harga pasar tanpa memperhitungkan laba atau rugi dan tidak mempertimbangkan biaya saat menetapkan harga jual produk yang mereka produksi. Kegiatan PPM dilakukan agar pelaku UMKM memahami struktur biaya proses produksi dan dapat melakukan penentuan harga jual yang benar. Hal tersebut dilakukan agar pelaku UMKM mengetahui jumlah produk yang diproduksi dan memiliki gambaran yang lebih jelas mengenai jumlah keuntungan yang mereka hasilkan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ariyani, D., Riono, S. B., Sucipto, H. (2022). Pelatihan Branding Equity untuk Membangun Brand Image pada Pelaku UMKM di Desa Ciawi dalam Meningkatkan Daya Jual. KREATIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat 2 (3): 100–106.

Harini. D., Riono, S. B., Syaifulloh, M. (2020). Analisis Sistem Akuntansi Keuangan Daerah di Badan Pengelolaan Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Brebes. Syntax Idea 2 (3): 18–25. https://doi.org/https://doi.org/10.36418/syntax-idea.v2i3.154.

Hasdar, M., Fera, M., & Adita, D. (2018). Peningkatan Pengetahuan dan Skill Bisnis Calon Wirausahawan Muda di SMK Jurusan Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian (TPHP) di Warungpring Kabupaten Pemalang. Proceeding Seminar Nasional Kolaborasi Pengabdian pada Masyarakat 1 (1).

Munawir, S. (2004). Analisa Laporan Keuangan. Liberty: Jakarta.

Riono, S. B. (2021). Pengembangan Sumber Daya Manusia. Klaten: Penerbit Lakeisha.

Sumitra, M. A, & Ibrahim, M. (2016). Analisis Rasio Rentabilitas dan Rasio Likuiditas Pada Bank BUMN Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2008-2014. JOM FISIP, 3(1).

Utami, S. (2019). Pengenalan Analisis Break Even Point Sebagai Bekal Bagi Mahasiswa Ilmu dan Teknologi Pangan dalam Menumbuhkan Jiwa Wirausaha. Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(1).

Downloads

Published

2023-06-30

Issue

Section

Articles